Puluhan aktivis LSM Benteng Demokrasi Rakyat (Bendera) menggelar aksi di bekas kantor PDIP, Jl Diponegoro, Jakarta Pusat. Mereka membagikan selebaran berisi foto M Nazaruddin yang bertuliskan Daftar pencarian orang (DPO).
Selebaran itu dibagikan kepada pengendara motor atau ditempel ke kaca kendaraan umum maupun kendaraan pribadi yang melintas.
Menurut mereka aksi tersebut bagian dari desakan LSM Bendera untuk mengusut tuntas dugaan kasus korupsi yang membelit Partai Demokrat.
Spanduk besar juga dibentangkan di depan bekas kantor itu. Spanduk itu bertuliskan 'Demokrat Partai Korup, Bongkar dan Tuntaskan Skandal Kasus Century'.
Tidak ada pengamanan berarti dari pihak kepolisian meski aksi ini sempat membuat macet jalan.
sumber :http://foto.detik.com/readfoto/2011/07/06/161739/1675996/157/1/bendera-sebar-foto-buron-nazaruddin
Tidak ada komentar:
Posting Komentar