Selasa, 13 Desember 2011

iNuke Boom : Dock iPhone Raksasa Dengan Tenaga 10.000 Watt

iNuke Boom adalah dock iPhone terbesar dan paling keras di dunia iPhone, dengan lebar 8 kaki (2,4 meter), tinggi 4 kaki (1,2 meter) dan berat 700 pon (317 kg), yang juga pastinya tak akan membuat tetangga anda senang.
Bukan hanya bentuknya yang besar, namun dock iPod dan iPhone ini dapat memompa keluar daya sebesar 10.000, atau setara dengan 125 speaker normal, serta dilengkapi dengan tag harga yang juga tak kalah besarnya, yakni 30.000 dolar atau setara dengan 271 juta jika dirupiahkan .
Dock iPhone Raksasa
iNuke Boom adalah ciptaan Behringer, pembuat audio profesional dan peralatan musik dari Jerman, yang rencananya akan diresmikan pada bulan Januari tahun depan.
“Setiap orang berlomba-lomba membuat sesuatu yang kecil. Jadi kami mengatakan, ‘Mari kita membuat sesuatu yang keras.” tutur Mark Wilder, wakil presiden komunikasi untuk Behringer, kepada LA Times yang dikutip Mail Online.
Wilder bersikeras bahwa produk ini bukanlah lelucon, dan iNuke Boom tidak hanya diproduksi tetapi akan dilihat dan didengar pada Consumer Electronics Show 2012.
“Namun, aku tidak yakin jika tetangga kita akan menyukainya,” katanya kepada Times.
“Kami membuat satu ini sebagai prototipe, tapi kami akan membuat dan menjual mereka jika kita menerima pesanan,” tambahnya.




sumber :http://www.berita.manadotoday.com/inuke-boom-dock-iphone-raksasa-dengan-tenaga-10-000-watt/12360.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar